![]() |
Tampilan Website Yummy |
Dalam situs ini akan dibahas mulai dari resep hingga review yang sangat menarik untuk disimak. Untuk memudahkan para pengunjungnya, website Yummi.co.id membagi kontennya dalam beberapa kategori, seperti:
1. Resep Masakan
Salah satu hal yang mungkin membuat sebagian perempuan agak malas untuk belajar memasak adalah banyak waktu yang dihabiskan di dapur. Apalagi perempuan jaman sekarang yang inginnya praktis karena harus mengerjakan pekerjaan lain. Bukan cuma untuk kamu yang baru belajar memasak, kamu yang sedang berkarir atau punya kesibukan luar biasa bisa memilih waktu yang diinginkan dari fitur durasi di situs Yummy.co.id. Kamu bisa mengira-ngira waktu yang akan kamu habiskan di dapur untuk memasak. Selain bisa memilih waktu yang cepat, menu resep masakan di website ini juga mudah. Kamu tidak perlu pusing lagi. Belajar memasak jadi lebih mudah dengan Yummy.co.id.
2. Kuliner
Dalam kategori ini akan memberikan informasi seputar kuliner, seperti tempat kuliner yang enak di Bandung.
Bandung dikenal sebagai destinasi wisata yang sangat menarik. Ternyata, tak hanya ada wisata alam atau buatan yang jadi favorit. Kamu juga bisa melihat aneka ragam wisata kuliner yang gak kalah enak, salah satunya adalah Lotek Kalipah Apo.
Lotek Kalipah Apo merupakan salah satu wisata kuliner Bandung selanjutnya yang harus kamu cicipi. Dalam satu porsi lotek terdiri dari taoge, bayam, sayur kol, nangka, kacang panjang, tempe dan lontong serta yang paling penting bumbu kacang spesial.
Rasanya dijamin enak, manis, gurih serta saus kacang yang kental semakin membuat lidah makin bergoyang saat mencicipinya. Lotek kalipah apo ini beralamat di Jalan Kalipah Apo No 42, Bandung serta harga untuk satu porsi lotek berkisar seharga 15 ribu sampai 20 ribu.
3. Nutrisi
Dalam kategori ini akan memberikan informasi kandungan nutrisi pada makanan, misalnya Ikan Makarel.
Dalam 100 gram ikan makarel mengandung:
Air sebanyak 65.73 gram.
Kalori sebanyak 189 kkal.
Protein sebanyak 19.08 gram.
Lemak sebanyak 11.91 gram.
Kalsium sebanyak 16 miligram.
Zat besi sebanyak 1.48 miligram.all
Kalium sebanyak 344 miligram.
Fosfor sebanyak 187 miligram.
Beberapa kandungan tersebut dapat meningkatkan kesehatan organ jantung, meningkatkan fungsi otak, menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh, mencegah anemia dan meningkatkan kekebalan tubuh.
4. Tips
Dalam memasak, ternyata ada beberapa tips dan trik memasak agar makanan yang dihasilkan enak namun durasi masaknya cepat. Hal ini tentu sangat berguna bagi Babilicious yang memiliki kegiatan atau pekerjaan lain, sehingga tidak menghabiskan banyak waktu.
Ada banyak tips-tips memasak yang praktis dan cepat. Jadi, kamu bisa menerapkannya sendiri di rumah untuk membuat masakan yang lebih sehat. Tips memasak praktis berikut ini sangat cocok untuk kamu yang malas memasak karena memakan waktu yang lama.
Nah, untuk mencari tips memasak cepat, kamu bisa mencarinya di website Yummy.co.id. Karena memang Yummy.co.id dirancang untuk kamu yang suka masak.
Posting Komentar
Halaman ini dimoderasi untuk mengurangi spam yang masuk. Terima kasih sudah meninggalkan komen di sini.