Menjadi Pembalap Gokart Bergamis di Marina Circuit Batam

Marina Circuit Batam
Saya dan suami. Foto oleh Dian. Edit oleh Aji 

Marina Circuit Batam – Jantung saya mendadak berdegup tak beraturan. Badan terasa gemetaran, telapak tangan pun tahu-tahu sudah keringatan. Untung saja pandangan mata masih normal tidak berkunang-kunang. Haha. Beginilah rasanya jatuh cinta untuk pertama kalinya, saya merasakan sensasi yang memacu adrenalin bak atlit-atlit F1 profesional yang kerap muncul di layar kaca. Yang meluncuri sirkuit-sirkuit licin nan mulus berkelas internasional seperti Sentul dan Sepang dengan kecepatan angin. Wus…wus…wus…


Hari itu, saya bersama belasan teman blogger berkesempatan mencoba menjelajahi sirkuit Gokart di Waterfront Marina City, Batam. Degdegan. Excited tepatnya, karena sudah lama saya bermimpi dapat bermain olahraga yang menantang ini. Bahkan untuk sekedar hadir dan ada di sirkuit Marina tersebut, saya harus mengorbankan liputan Festival Pulau Penyengat Syawal Serantau yang sudah lama diagendakan.


Marina Circuit ini sebenarnya sudah lama ada. Bahkan sejak pertama kali saya ke Batam pun, belasan tahun lalu, sirkuit ini sudah menjelma. Hanya saja seperti terbengkalai begitu saja, tidak ada yang memperdulikan.


Masyakarat kadang memanfaatkan sirkuit lengang ini untuk berolahraga. Tahun 2013 yang silam, tiap pagi-pagi di akhir pekan, sirkuit ini kerap ramai oleh masyarakat sekitar Marina dan Batu Aji yang lari pagi. Saya dan keluarga pun pernah lari pagi di lapangan gokart Marina ini.


Dalam briefing yang disampaikan kepada kami oleh Pak Doz Kartikomas, Pimpinan Marina Circuit dan Pak Arthur Pattinaja, Manajer Marketing sekaligus Manajer Operasional Marina Circuit, dinyatakan bahwa dibukanya kembali Marina Circuit ini atas  gagasan Pak Oke Junjunan dan Pak Jeffry Ibrahim (keduanya adalah atlit-atlit gokart Indonesia yang telah lama berprestasi).


Tujuan dibuka kembali sirkuit ini yakni sebagai sarana penyaluran hobby yang positif bagi pecinta olah raga otomotif.


Marina Circuit Batam dibuka kembali pada tanggal 6 Februari 2016 yang dihadiri oleh Wakil Gubernur Provinsi Kepri saat itu, Bapak Suryo Respationo. 

Marina Circuit Batam
Team Racer 1 dan Racer 2

“Dibukanya Marina Circuit adalah sebagai sarana hiburan umum bagi masyarakat Kepulauan Riau,  juga sebagai wadah penyaluran hobby,  mencari bibit bibit muda berbakat, dan membantu pemerintah khususnya pariwisata Kepri sebagai destinasi para turis.” tulis Pak Arthur dalam pesan WhatsAppnya kepada kami.
  
Selain lapangan gokart di lokasi ini juga terdapat Agro Wisata Kebun Jambu Marina. Klik di link barusan untuk baca.


Meluncur di Arena Sirkuit

Karena ramai peserta, kami dibagi ke dalam 3 race. Race pertama diisi Mbak Menix, Teh Cucum, Sarah, Yulia Marza, Mas Sugiyarto, Chairudin Lukman dan Dani.

Marina Circuit Batam
Ready to start!

Race pertama ini tidak sama, ada yang menyelesaikan sebanyak 4 lap, 5 lap, dan 6 lap. Best laptime dicatatkan oleh Dani dengan catatan waktu terbaiknya 1.05.216 detik. 


Sementara itu di race kedua ada Andi, Lamik Gemini, Hermawan, Akut Wibowo, Ahmadi Sultan, Dian, dan Chahaya. Race ini dimenangkan oleh Andi dengan catatan waktu terbaiknya 55.127 detik.


Wajah-wajah para Blogger Racer 

Race ketiga, tibalah giliran saya. Karena di race ini blogger tinggal 3 orang, maka gokart yang kosong boleh diisi oleh para suami atau teman pengantar blogger. Horeee. Race ini diisi oleh Saya, Nugroho, Rina, dari Blogger dan gokart yang kosong lainnya diisi oleh para suami dan saudara/teman yang mengantar blogger ke lokasi tersebut. 


Dengan mengenakan jaket dan helm oranye, perlahan saya menuju gokart-gokart yang terparkir rapi. Dalam hati agak sedikit takut tiba-tiba saya dilarang main karena mengenakan baju terusan mirip gamis. Hanya saja bahannya kaos kasual. Namun beberapa saat menunggu, tidak ada yang menegur atau melarang saya. Alhamdulillah, saya pun lanjut menaiki gokart.  


Tanda start sudah dimulai. Mesin-mesin gokart meraung-raung memenuhi udara. Saya tegang namun tetap melaju kencang. Saya harus bisa, saya harus bisa. Begitu terus yang terngiang dalam hati. Maka perlahan saya pun menekan pedal gas semakin kencang. Satu lap uji coba pun berhasil. Semua berkumpul kembali di titik awal. Degup jantung sudah mulai stabil. Dan saya bisa sedikit tenang. Lap kedua dan selanjutnya pun berlangsung seru. 


Wusss…wusss… 3 gokart telah dua kali mendahului saya. Ini berarti lap yang mereka lalui telah dua kali lebih banyak dari saya. Wow. Luar biasa mereka. Bagi saya sendiri, bisa selamat sampai ke titik finish saja sudah bersyukur.  


Setelah menyelesaikan 7 lap tanpa melenceng, tertabrak, ditabrak, nyasar ke rumput, atau nabrak ban sepanjang tepi jalan, Alhamdulillah saya finish di urutan keempat. Dengan best lap time 1.20.452 detik. Sebuah pencapaian yang patut dirayakan. Haha.


Marina Circuit Batam

Setelah diaktifkan kembali tahun lalu, Marina Circuit telah berkali-kali menggelar berbagai event diantaranya seperti night fun race gokart antar komunitas roda empat,  fun race gokart kategori umum, buka puasa bersama fun race umum, Open Kepri Road Race Supporting, Gokart Racing Challenge, time attack fun race roda empat, dan family fun race gokart racing.


Sementara itu dalam waktu dekat ada beberapa persiapan event yang akan digelar pada tanggal 17 agustus 2017  yaitu fun race kategori umum dan pada tanggal 19 November  2017 akan digelar event “Go Batam” Fun Race Karting. Para peserta bisa dari dalam maupun luar Batam. Event ini pun ditaja sebagai ajang para pembalap nasional untuk tampil di event berkelas nasional.


Marina Circuit Batam sudah memiliki club yang sudah terdaftar dalam Ikatan Motor Indonesia (IMI Kepri) yaitu Batam Speedy Club, saat ini beranggotakan sebanyak 15 orang.  Selain itu dalam ranga mencari dan menjaring bibit-bibit atlit propfesional, Marina Circuit Batam juga  memberikan pembinaan bagi anak-anak usia 8 – 11 tahun. 


Untuk melengkapi kenyamanan para tamu, maka Marina Circuit terus berbenah dan melengkapi sarana dan prasarananya. Hingga saat ini  pihak manajemen Marina Circuit telah memiliki12 unit gokart rental, transponder yang sudah tepasang pada beberapa gokart, tv monitor untuk mengetahui perolehan waktu terbaik, pengukur kecepatan gokart dan penghitung jumlah lap. Setelah mengetahui semua data, maka hasil race akan di-print out untuk diketahui para peserta. Selain gokart rental dan transponder,  fasilitas lainnya adalah 4 unit gokart racing (rental),  jaket dan helm.


Pra sarana penunjang lainnya yakni lobby/ruangan dengan kapasitas pengunjung 200 orang, café, pit shop dimana terdapat spare parts, baju racing/kaos, dan lain-lain), toilet pria/wanita, tribun penonton, workshop dan storage, dan mushola yang masih dalam pengerjaan.


Harga Sewa 

Dari tadi yang diobrolin tentang fasilitas terus, jadi sebenarnya harga sewa gokartnya berapa sih? Tenang akan saya paparkan di bawah ini.

1. Gokart Rental
- Weekday ( Senin-Kamis) : Rp. 125.000/10 menit
- Weekend ( Jum’at-Minggu & libur nasional) : Rp. 175.000/10 menit

2. Gokart Racing
- Weekday & Weekend: Rp. 500.000/10 menit

3. Sewa Circuit Kendaraan Roda Dua
- 100cc – 150cc : Rp. 100,000/3 jam
- 250cc    : Rp. 150,000/3 jam

4. Sewa Circuit Kendaraan Roda Empat
Cc apa saja: Rp. 200,000/3 jam

5. Sewa Circuit untuk umum ( kontrak)
- Weekday : Rp. 8,000,000
- Weekend : Rp. 10,000,000


Selain untuk profesional dan umum, Marina Circuit juga memberikan kesempatan bagi pelajar dan mahasiswa untuk berlaga di arena ini, tentu saja dengan harga promo. 


Pelajar dan Mahasiswa : Rp.100.000/10 menit (membawa kartu)
Happy hour weekday : Rp. 80,000/10 menit ( pukul 17:00 )
Happy hour weekend : Rp. 100,000/ 10 menit


Bagaimana? penasaran tidak untuk mencoba bermain gokart? Seru sekali, eh berkali-kali :D


Sekali mencoba efeknya menjadi ketagihan. Tidak saya saja, teman-teman yang lain pun berencana untuk kembali lagi berlaga di Marina Circuit. 

36 komentar :

  1. Seru ya Mbk, ikut merasakan deg-dengan dengan sensasinya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya bikin degdegan banget nih Mbak. Seru.

      Hapus
  2. Jadi kan teh kita meluncur lagi kesini. Masih greget soalnya, belum bisa nge-gas pool..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya jadikan yuk. Aku ajak Icha kayaknya dia mau juga.

      Hapus
  3. Sangat penasaran ingin mencoba naik gocark, sepertinya seru bisa tabrak-tabrak

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ini gokart woi.. Bukan bom bom car 😂😂

      Hapus
  4. Whoa, memacu adreanalin banget ya, Mbak Lin. Alhamdulillah tetep bisa ikutan sampai finish meski pakai gamis ^^

    BalasHapus
  5. Rekor baru ini, ada pebalap bergamis :)

    BalasHapus
  6. ish kereen amat sih mba, mupeng euy.. aku dari dulu penasaran klo liat gokart di kota2 besar tapi ya itu ga pernah ada temen buat sekedar nyoba,huhu

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aduh beneran ini bikin nagih loh. Aku nyoba 7 lap aja masih pengen lagi.

      Hapus
  7. Duh Teh "gamis" kece main gokart nya.... kita da lama kenal circuit ini tapi baru berkesempatan main ya... hehehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya Mbak, Alhamdulillah kesampaian juga memacu adrenalin dengan main go-kart

      Hapus
  8. Sepertinya seru ya main gokart ini, tapi ngeri juga haha *emak2 penakut :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Katanya aman sih Mbak. Kalau keluar jalur paling nyuksruk di rerumputan haha.

      Hapus
  9. Wow! Mba Linaaaa. Mupeng deh lihat foto2 dan kegiatan kalian! Kereeen. Seruu!

    BalasHapus
  10. Saya cuma pernah nemenin anak main go-kart hehehe

    BalasHapus
  11. wih asiknya balapan rame-rame. Pake gamis tetap aman ya, ga keserimpet

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya ternyata aman Mbak. Aku udah buktikan :D

      Hapus
  12. Widiih,klo aku nyoba berani ga ya

    BalasHapus
  13. Seru banget! Kebayang gimana deru mesinnya pas lagi melaju hahaha

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wow banget Sil. Suaranya bikin degdegan.

      Hapus
  14. Abis gajian pengen main lagiiii... Hehehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ajak-ajak yaa. Gajian bulan ini nggak jadi, uangnya udah habis. Hihi.

      Hapus
  15. Seru kyknya, pengen jg ngrasain balapan.
    Sayangnya cuma 10 menit yaaaa, minta tambah jamnya kalau boleh hehe #dikeplak

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya aku maunya sejam-an gitu Mbak biar puas. 10 menit rasanya baru ngedip aja udah selesai.

      Hapus
  16. Untung kali yah saya gak kesini, ketagihan dan anak entah udah nangis dipegang selain emaknya heheh

    BalasHapus
    Balasan
    1. Haha. Coba ikutan nagih banget Mbak. Anak serahin aja sama abinya.

      Hapus
  17. bukti emak emak bergamis bisa kebut di lintasan bukan hanya di jalan raya ajah *eeh* kibas jilbab

    BalasHapus
    Balasan
    1. Haha aku malah belum pernah ngebut di jalan raya.

      Hapus

Halaman ini dimoderasi untuk mengurangi spam yang masuk. Terima kasih sudah meninggalkan komen di sini.

Made with by Lina W. Sasmita