Ketika Sierra Berbicara

                                                                                                                                                                                                                      
Feb 8, '11 5:49 PM
File MP for everyone


"Budaaa...waaas...toool". Teriak Sierra mengingatkanku agar menepi ke pinggir jalan ketika sebuah sepeda motor mendekat ke arah kami. Aku tersentak kaget, namun bukan kaget karena motor yang hendak mendekati kami namun aku terkejut mendengar kata-katanya yang lucu. Dengan ucapannya yang masih cedal dan di usianya yang waktu itu baru 17 bulan Alhamdulillah Sierra sudah bisa membuat sebuah kalimat peringatan! Sesungguhnya dia hendak berkata "Bunda awas motor".


Selalu...dia akan mengulang kata-kata yang diucapkan tepat sesaat setelah ucapanku selesai. Misalnya ketika dia salah mengucapkan kata "Bunga" dengan menyebutnya "Buna" maka aku mengingatkannya "Bunga..Sayang bukan Buna. "Bunggg...nga". "Bu..ngaa.." katanya. Subhanallah betapa semangat belajarnya begitu meluap-luap. Ia selalu bertanya "Apa tuh? Apa tuh? Apa tuh?" ketika menemui sesuatu benda yang baru. Aku membiasakan diri untuk selalu menjawab segala pertanyaannya. Ketika memperoleh jawaban, Sierra terlihat bengong sejenak mungkin ia sedang mencoba menyimpan kata-kata itu ke dalam memory-nya.


Alhamdulillah selain mulai berbicara ia pun aktif dan ingin selalu tahu serta terlibat dalam setiap pekerjan yang Aku dan Ayahnya kerjakan. Misalnya saja ketika Ayahnya sedang membongkar dan membersihkan komputer ia sibuk hendak membantunya. Lihatlah Ia mulai ikut menyapu debu-debu yang menempel di casing CPU.

Bunda dan Ayah selalu berdo'a Semoga Sierra tambah pintar, rajin

Posting Komentar

Halaman ini dimoderasi untuk mengurangi spam yang masuk. Terima kasih sudah meninggalkan komen di sini.

Made with by Lina W. Sasmita